Bandung – Laju Pertumbuhan Ekonomi (LPE) Jawa Barat berhasil melampaui angka rata-rata nasional. Hal itu disampaikan Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jawa Barat, Herman Suryatman, dalam rapat Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) yang digelar di Selasar Gedung Setda, kawasan Gedung Sate Bandung, Kamis (18/9/2025).
Herman menuturkan, capaian ini merupakan hasil positif setelah dua tahun terakhir Jabar bekerja keras mendorong pertumbuhan ekonomi.
“Dalam dua tahun terakhir, baru kali ini LPE kita di atas rata-rata nasional. LPE Jabar saat ini 5,23 persen, sementara nasional 5,12 persen. Jangan menghela napas terlalu panjang, kita sedang bertumbuh. Kalau lengah, bisa kehilangan momentum,” ujarnya.
Menurut Herman, terdapat empat faktor utama yang mendongkrak LPE Jawa Barat, yakni belanja pemerintah, konsumsi masyarakat, investasi, serta ekspor-impor. Ia menyoroti sektor perumahan sebagai salah satu motor penggerak ekonomi yang perlu digarap serius.
“Satu rumah saja diperbaiki atau dibangun bisa menyerap tiga sampai lima orang pekerja. Belum lagi kebutuhan semen, pasir, kayu, dan lainnya. Itu akan menggerakkan toko bangunan hingga sektor produksi bahan bangunan di hulunya,” jelas Herman.
Ia menegaskan, pengembangan sektor perumahan bukan hanya menggerakkan perekonomian, tetapi juga memberi dampak sosial yang positif.
“Kalau sektor perumahan diseriusi, sebenarnya kita sedang mendongkrak LPE. Apalagi kalau hulunya ikut berputar, ujung-ujungnya rakyat sejahtera. Rumah yang nyaman juga membuat penghuninya tenang. Bahasa Sunda-nya, imah merenah, hirup tumaninah,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Herman menekankan bahwa pemerintah harus lebih adaptif dan tidak terjebak pada batasan tugas pokok semata.
“Kalau untuk urusan rakyat, kita jangan kaku berpangku pada tupoksi. Harus berani bertaruh, melampaui tugas pokok dan fungsi,” tegasnya.
Dengan momentum ini, Pemprov Jabar optimistis pertumbuhan ekonomi yang lebih berkualitas dapat terus dijaga sehingga berdampak nyata bagi kesejahteraan masyarakat.(Red).
Sumber : https://www.jabarprov.go.id/

